Mau
tahu bahan alami yang tersedia disekitar kita yang dapat mempercantik kuku
kita? Yuk, simak tips yang nggak boleh kelewatan...
Lidah buaya
Lidah buaya selain bermanfaat buat perawatan rambut, tumbuhan satu ini juga
memiliki manfaat untuk kuku cantik kita agar selalu bening dan sehat. Caranya
mudah banget lho, pertama-tama bersihkan lidah buaya dari kulitnya dan ambil
dagingnya saja, kemudian usapkan merata pada kuku cantik kita, untuk hasil yang
maksimal lakukan perawatan ini secara rutin.
Lemon (jeruk nipis)
Kalian pasti ingin kuku cantikmu selalu putih bersih, untuk mengembalikan
kuku cantik kita yang sudah mulai kekuningan. Caranya gampang banget, pertama
campurkan perasan lemon dan pasta gigi, kemudian aduk rata dan oleskan pada
kuku sampai mengering, terakhir bersihkan dengan dengan air hangat. Untuk hasil
maksimal lakukan minimal satu kali dalam seminggu.
Getah buah Pepaya
Getah pepaya memiliki manfaat yang tidak
kalah berkhasiat untuk membuat kuku cantik kita agar tidak mudah pecah dan
mengelupas. Caranya, pertama dapatkan getah buah pepaya dari pepaya yang utuh
belum dikupas kemudian potong ujung buah pada bagian tangkai sekitar 1cm,
kemudian gosok-gosok pada bagian irisannya hingga keluar getah putih, nah getah
itu kita oleskan pada kuku hingga merata dan diamkan beberapa menit, terakhir
basuh dengan air bersih.
Belimbing Wuluh
Belimbing wuluh meskipun kecil, punya
manfaat yang besar salah satunya untuk kuku cantik kita sebagai membersihkan
kotoran disela-sela kuku serta menguatkan kuku cantik kita. Caranya simpel
banget, cukup potong blimbing wuluh menjadi 2 bagian dan gosokan pada kuku bagian
dalam untuk membersihkan sela-sela kuku cantik kita, dan usapkan keseluruh kuku
agar kuku cantik kita tetap kuat, hingga merata kemudian baru bersihkan dengan
air bersih.
Bawang Putih
Bahan wajib untuk setiap masakan ini
ternyata memiliki khasiat yang mutakhir guna menguatkan kuku cantik kita.
Caranya gampang, cukup haluskan bawang putih dan oleskan merata tunggu hingga
beberapa menit dan basuh hingga bersih. Dengan perawatan rutin kuku cantik kita
pasti kuat dan tidak mudah patah.
0 komentar:
Posting Komentar